Dari Reza 'Arap', Aku Belajar....


                                
                                   
                                                                                                    (Sumber Gambar:hai.grid.id)

Saat ini begitu banyak kejadian yang terjadi yang belum sempat aku rekam dalam pikiranku maupun tulisanku.Diantara sekian banyak kejadian itu,jauh sebelum musibah Palu-Donggala,yang menggelitik nuraniku salah satunya adalah tentang Youtuber Reza 'Arap'Oktovian.

Dia asalnya mendelete channel Youtube-nya,lalu seminggu kemudian,ia mengungkapkan bahwa channelnya akan ia sumbangkan ke sebuah Yayasan Kanker bernama Rumah Anyo.

Terhadap Reza 'Arap' sendiri,aku belum terlalu kenal.(Yah..siapa sih dari kita,yang cuma netizen,yang bener-bener tahu kehidupan influencer di luar sana?).Aku udah sering denger namanya,tapi belum pernah sekalipun nonton videonya.Aku malah tertarik buat tahu lebih lanjut tentang profilnya setelah kejadian heboh itu.

Ternyata,dia adalah salah satu "The Legend Youtuber From Indonesia".Lebih tepatnya Youtuber Gaming.Saat dia menghapus channel Youtube-nya,subscriber nya udah 2,4 juta.

Orang-orang pasti bertanya-tanyalah,kenapa dia sampai berani ngehapus channel Youtube yang udah dibangunnya selama bertahun-tahun.Dan itu berarti,dia kehilangan salah satu sumber penghasilannya.

Bayangin,berapa hasil dari adsense yang dia terima,dengan viewers dan subscribers yang segitu banyaknya.

Akhirnya,setelah nonton video klarifikasinya di berbagai channel,aku lumayan ngeh alasan dia.(Dibalik segala dramanya sama Youtuber lain bernama Erico Lim, yang aku gak tahu dan aku gak mau tahu).

Dia bilang,dia udah kehilangan 'soul' di Youtube.Dia capek.Dia tertekan.Dan dia gak mau ngerasain hal itu terus menerus.Keputusannya untuk delete channel,menurut dia jalan terbaik.Walau sebelumnya,dia dihujat dan disepelein sama banyak orang,tapi eksekusi akhir dengan memberikan channel nya untuk Rumah Anyo,begitu mengesankan dan membuka mata banyak orang.

Seorang Reza 'Arap' Oktovian,yang telah dicap oleh sebagian besar netizen sebagai 'bad guy',ternyata punya sisi baik atau sisi positifnya.Dibalik sumpah serapah dan kata-kata kasarnya,ternyata dia berhati malaikat.

Apalagi,pas nonton videonya di Hitam Putih dan NebengBoy.Perwakilan atau pengurus dari Rumah Anyo bilang,Reza ini selain peduli,orangnya sopan sekali,supel,gampang bikin orang nyaman.Kalau di NebengBoy,dia blak-blakkan cerita,soal keprihatinannya sama anak-anak penderita kanker.

Sebenarnya,banyak hal yang bisa dijadikan pelajaran dari Reza,sekaligus bikin aku terharu,yaitu "Hidup enak dan bergelimang harta,jangan membuat mata lo tertutup sama orang-orang yang membutuhkan di luar sana." Reza emang gak ngomong itu secara langsung,tapi itu yang bisa aku simpulkan dari dia,salah satunya.

Terutama,pas di part,dia ditanyain gini sama pacarnya,"Sayang,gimana ya,nanti kalau kita punya anak,t'rus anak kita gak sempurna?.."

Damn.

Na'udzubillahimindzalik.

Pastinya gak ada orang yang mau mengalami hal-hal seperti itu.Kita maunya fine-fine aja.Normal-normal aja.Tapi,hidup gak selalu menuruti apa yang kita mau.

Saatnya,kita peduli pada sesama,menebar kebaikan dan kebahagiaan,dengan sekemampuan kita.Kita mungkin gak bisa mencontoh 100% yang dilakukan Reza.Tapi,kita bisa berbuat kebaikan dengan cara kita sendiri.

Jika Reza 'Arap' bisa,kenapa kita enggak?

Oh,dan ingat satu hal ini,"Don't Judge The Book By The Cover"

(.)

Comments

Popular posts from this blog

Zenius: A Wonderful Learning Journey

My (Started) Gap Year With Zenius

Ketika Pertengkaran Terjadi,Pahami 2 Prinsip Ini Agar Tak 'Makan Hati'